Apple merupakan salah satu perusahaan terbesar dan terkenal yang bergerak di bidang teknologi selain Google dan Microsoft. Jajaran produknya pun sangat laris di berbagai belahan dunia mulai dari iPhone, iPad, Mac OS dan produk lainnya. Kesuksesan Apple tidaklah mengherankan mengingat ada banyak orang hebat dibaliknya, salah satunya adalah Steve Jobs yang menjadi motor penggerak hingga Apple bisa sukses sampai dengan sekarang ini.
Salah satu produk Apple yang paling populer adalah iPhone, ponsel pintar yang pertama kali diperkenalkan oleh Steve Jobs sendiri pada tahun 2007 ternyata menuai sukses besar hingga kini. Tapi banyak orang bertanya-tanya, mengapa produk Apple seperti iPhone mahal tapi tetap laku di pasaran? padahal spesifikasinya juga tidak terlalu tinggi. Nah, sekarang ini kita akan mengulas penyebab mengapa jajaran produk apple lebih mahal daripada kompetitornya.
Performa Didukung Software & Hardware Terbaik
Jika dibandingkan dengan pesaingnya, spesifikasi yang dimiliki oleh produk apple terbilang biasa saja. Contohnya saja smartphone Android yang sudah menggunakan ram 6 GB sedangkan iPhone masih berkisar 2/3 GB saja. Meskipun begitu, performanya bisa diadu dengan produk yang memiliki spesifikasi sejenis atau bahkan lebih tinggi.
Buktinya teman saya masih bisa memainkan game sekelas PUBG Mobile di Iphone 5 yang mana sudah lewat beberapa generasi. Hal ini bisa terjadi karena produk apple didukung oleh software dan hardware yang dikembangkan secara khusus sehingga perangkat apple sangat cepat dan efisien dalam hal performa, pengelolaan memori dan sebagainya. Ini tentunya menjadi alasan kuat mengapa produk apple dijual mahal.
Produk “Lifestyle” Bergengsi
Banyak dari kita melihat bahwa rata-rata pengguna iPhone merupakan orang-orang dari kalangan atas, ini tidaklah mengherankan mengingat produk Apple sendiri sudah menjadi produk “Lifestyle” yang memiliki gengsi tinggi, seolah-olah menunjukan status sosial dari pengguna itu sendiri. Dari awal Apple juga tidak menyasar pengguna kelas bawah sampai dengan menengah melainkan kelas atas yang relatifnya memiliki pendapatan yang terbilang tinggi. Selain itu, mereka juga memiliki pengguna dan penggemar yang tidak mempermasalahkan harga, yang penting kualitas dan gengsi. Jadi, Apple telah berhasil membangun citranya sebagai brand mewah dan premium.
Ekosistem Apple
Jajaran produk apple memiliki ekosistem yang sangat baik sehingga mudah untuk berpindah-pindah perangkat. Ekosistem yang seragam juga berguna untuk menghindari konflik kompatibilitas pada produk-produk apple. Sebagai contohnya, pengguna iPhone bisa membaca artikel yang sama dari internet dengan hanya berganti dari browser iPad.
Dan jika Apple Watch kamu terhubung ke iPhone maka kamu bisa dengan mudah menjawab telepon hanya dari Apple Watch saja. Inilah sebabnya mengapa para professional lebih memilih menggunakan ekosistem milik Apple, selain memudahkan pekerjaan tapi juga menghemat waktu. Ini juga menjelaskan mengapa Apple membutuhkan lebih banyak waktu untuk mengembangkan suatu produk.
Penelitian dan Pengembangan
Hampir semua hal yang memiliki kualitas terbaik membutuhkan waktu lama dalam pengerjaannya. Begitu juga dengan produk-produk Apple, salah satu alasan utama mengapa Apple dibanderol dengan harga yang mahal karena membutuhkan waktu lebih lama untuk penelitian dan pengembangannya. Tentunya, tidak semua vendor melakukan hal ini, tak heran juga mengapa Apple menjadi brand yang populer di kalangan banyak orang. Bisa dibilang, Apple adalah brand yang autentik, artinya brand ini memiliki pendiriannya sendiri, mereka tidak suka meniru brand-brand lain seperti Samsung, Oppo maupun Xiaomi.
Jika mereka ingin membuat suatu produk. mereka perlu mempertimbangkan banyak hal salah satunya seperti kompatibilitas pada ekosistem Apple. Contohnya saja seperti semua smartphone android yang menggunakan prosesor pihak ketiga sedangkan Apple harus membuat prosesornya sendiri, yang juga berjalan pada OS buatan mereka. Tentunya, membutuhkan waktu lama agar semua sektor mulai dari hardware dan software bisa bekerja secara optimal.
Desain Mewah
Apple tidak-main dalam hal estetika produknya, mereka akan melakukan apapun agar produknya memiliki nilai jual tinggi. Ini bisa dilihat dari desain jajaran produk Apple yang terbilang mewah, elegan maupun premium. Kemewahan tersebut bukanlah hal yang baru, ini merupakan salah satu perhatian utama Apple sejak jajaran produknya dikenalkan ke publik.
Dalam pasar smartphone, Apple seakan menjadi trendsetter, desainnya seringkali ditiru oleh vendor-vendor lain, sebut saja konsep poni pada iPhone X yang coba dicontoh oleh brand-brand smartphone ternama lainnya. Selain itu, desain yang mewah tentunya akan menaikkan gengsi si pengguna yang mana menjadi daya tarik utama kenapa produk apple terutama iPhone banyak dibeli meskipun relatif mahal.
Build Quality dan Material Terbaik
Tidak hanya memiliki desain yang mewah, Apple juga menggunakan material-material berkualitas terbaik di setiap jajaran produknya. Contohnya seperti aluminium pilihan yang membuat produk Apple menjadi lebih kokoh dan tahan lama. Selain itu, Apple juga menggunakan OLED yang mana lebih mahal daripada LCD dan menambahkan memori atau media penyimpanan pada produk seperti iPhone 11 Pro Max, MacBook Pro atau iMac Pro meningkatkan biaya yang lebih banyak lagi.
Sebenarnya Apple sendiri pernah bereksperimen pada salah satu produknya yaitu iPhone 5C, ini adalah iPhone 5S dengan versi yang lebih murah. iPhone 5C ini menggunakan bodi plastik, alih-alih aluminium. Ternyata penjualannya tidak berjalan dengan baik. Mengapa? Pelanggan setia Apple memang berbasis pada produk premium, orang-orang berharap tidak ada yang kurang dari produk mereka.
Keamanan Tinggi
Keamanan merupakan perhatian utama dalam dunia teknologi mengingat hal ini berkaitan dengan kredensial dan privasi pengguna. Ternyata software atau sistem operasi yang bersifat open source memiliki beberapa manfaat salah satunya tidak mudah dibobol, ini membuat produk keluaran Apple terjamin dalam segi keamanan. Adanya iCloud yang tidak bisa dibobol membantu mengamankan informasi dalam format terenkripsi. Tidak ada yang bisa membukanya selain pengguna, bahkan Apple sendiri juga tidak bisa. Sistem keamanan ini dirancang Apple semata-mata untuk keamanan dan kenyamanan pengguna.
Penutup
Jadi, begitulah teman-teman semua. Terhitung ada 7 poin kenapa apple mahal. Dari semua poin tersebut, mana nih yang paling masuk akal? silahkan komentar dibawah baik itu opini atau pendapat teman-teman sendiri. Semoga artikel ini bermanfaat bagi siapa saja yang membacanya dan jangan lupa ikuti terus blog ini agar tidak ketinggalan artikel-artikel menarik lainnya. Terima kasih.